Media Adalah Lembaga Pendidikan Informal

Media Adalah Lembaga Pendidikan Informal


Sumber ilmu pengetahuan tidak terbatas. Kegiatan belajar dapat dilakukan tanpa mengenal ruang dan waktu. Ternyata, media juga menjadi sebuah sarana pembelajaran di samping lembaga pendidikan formal dan informal.

Hal ini disampaikan Dirjen Dikti Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) Djoko Santoso ketika menjadi keynote speaker dalam acara Okezone Ngampus : Be The Real Okezone's Journalist di Kampus Moestopo.
"Media adalah sarana lain untuk pendidikan meski jenisnya tidak termasuk lembaga formal atau informal," kata Djoko, di Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama), Jalan Hang Lekir, Jakarta, Rabu (20/6/2012).

Pembelajaran melalui media akan berlangsung terus menerus. "Dengan media, orang akan belajar sepanjang hayat. Begitu orang mengakses, melihat, dan mendengar berita dari sebuah media, maka itu disebut belajar," ujarnya menambahkan.

Dia mencontohkan, acara yang dilakukan oleh Seminar dan Workshop Okezone.com. Menurut Djoko, kegiatan ini harus mendapat dukungan dari berbagai pihak karena merupakan kegiatan positif. "Bagi mahasiswa, tentu kegiatan ini merupakan sebuah Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) yang positif," tuturnya.  

Dia berharap, kegiatan positif ini dapat terus berkembang tidak hanya di Moestopo tapi juga di tiap kampus lainnya. "Ke depan, kampus Moestopo yang memiliki Fakultas Ilmu Komunikasi dapat memfasilitasi dengan baik sehingga bibit-bibit ini dapat tumbuh dengan baik dan bermanfaat," imbuhnya.

Roadshow Kampus Okezone "Okezone Ngampus : Be The Real Okezone's Journalist" merupakan acara perdana Okezone.com yang akan dilakukan secara berkala. Dalam acara ini juga akan dilakukan kompetisi untuk mencari bakat sebagai calon reporter. Tiga pemenang pertama akan direkrut menjadi calon reporter Okezone.com. 


http://kampus.okezone.com/read/2012/06/20/373/650286/dirjen-dikti-media-adalah-lembaga-pendidikan-informal

0 komentar:

Posting Komentar