Berbagi Cerita di Twitter Fiction Festival

Berbagi Cerita di Twitter Fiction Festival


Tak hanya sebagai media berbagi, Twitter adalah wadah bagi penguna untuk bercerita. Politik, berita, musik, film, olahraga tak terkecuali fiksi. Untuk itulah pada bulan November nanti Twitter akan mengadakan festival fiksi yang bernama Twitter Fiction Festival.

‘Menulis di Twitter bisa dijadikan sebagai praktik sastra baru’. Demikian ujar seorang profesor dari Universitas Michigan. Selama lima hari, Twitter Fiction Festival (#TwitterFiction) akan digelar dengan menyuguhkan cerita-cerita fiksi paling menarik dari penulis di seluruh dunia.

Twitter mengundang dari belahan bumi manapun untuk bergabung. Tampilkan cerita terbaik yang dimiliki tatkala menggunakan media Twitter. Entah itu tweet, Twitter chat, live tweet, tweet stories, wawancara tweet, talk show tweet, atau apapun itu.

Atau pengguna memiliki ide baru nan segar, sila tampilkan di Twitter Fiction Festival. Bagaimana sebuah cerita mampu memengaruhi pengguna secara global dimana siapapun dapat bergabung dalam waktu yang sama secara real time.

Bagi pengguna yang berminat, sila isi formulir pendaftaran di tautan ini. Secara ringkas, form pendaftaran tersebut akan berisi bagaimana cerita dan proposal yang akan ditawarkan serta akun Twitter yang dipakai tatkala men-handle ‘cerita’ tersebut.

Twitter akan mengumumkan penulis terbaik pada 19 November nanti yang bakal ikut serta dalam perhelatan akbar Twitter Fiction Festival tanggal 28 November mendatang. Apakah Anda tertarik?


http://sidomi.com/136551/yuk-berbagi-cerita-di-twitter-fiction-festival/

0 komentar:

Posting Komentar